Milik Siapa Kabel Optik Semberawutan di Tiang PLN Pulau Besar Karimun?

Milik Siapa Kabel Optik Semberawutan di Tiang PLN Pulau Besar Karimun?

Karimun, Detik35.com – Semrawutnya kabel-kabel optik yang menempel di tiang listrik milik PLN di Pulau Karimun Besar, Kabupaten Karimun, Provinsi Kepulauan Riau, memunculkan tanda tanya besar di tengah masyarakat. Publik mempertanyakan, apakah seluruh kabel optik yang terpasang di tiang PLN tersebut resmi dan berada di bawah pengawasan PLN, atau justru milik pihak lain tanpa izin yang jelas.

Kondisi ini dinilai mengganggu estetika lingkungan, berpotensi membahayakan keselamatan, serta mencerminkan lemahnya pengawasan terhadap infrastruktur jaringan telekomunikasi di wilayah tersebut.

Berangkat dari persoalan itu, awak media Detik35.com mencoba menelusuri informasi langsung ke Kantor PLN yang berlokasi di Jalan Sei Ayam, Kabupaten Karimun. Sekitar pukul 10.00 WIB, awak media mendatangi kantor tersebut dengan tujuan menemui pihak humas maupun pimpinan PLN setempat. Namun, upaya tersebut belum membuahkan hasil lantaran pihak yang berwenang disebut sedang mengikuti kegiatan di luar kantor.

Meski demikian, kedatangan awak media disambut dengan ramah oleh petugas keamanan. Setelah melalui proses komunikasi, awak media diberikan nomor kontak pihak PLN yang dapat dihubungi untuk dimintai keterangan lebih lanjut.

Namun, hingga berita ini disusun, upaya konfirmasi melalui pesan WhatsApp kepada pihak PLN terkait keberadaan dan kepemilikan kabel-kabel optik yang semrawut di tiang listrik tersebut belum mendapatkan respons.

Sementara itu, awak media juga mencoba meminta keterangan dari Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten Karimun. Saat mendatangi Kantor Kominfo, Kabid TIK (Teknologi Informasi dan Komunikasi) yang diharapkan dapat memberikan penjelasan mengenai pengawasan kabel optik di tiang PLN tidak dapat ditemui karena sedang berada di luar kantor.

Hingga berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi dari pihak PLN maupun Dinas Kominfo Kabupaten Karimun terkait siapa pemilik kabel-kabel optik tersebut, serta bagaimana mekanisme pengawasan dan penertiban infrastruktur jaringan yang terpasang di tiang listrik PLN di Pulau Karimun Besar.

(Agushz)