Polsek Buay Madang Timur Panen Jagung, Wujud Dukungan Polri terhadap Ketahanan Pangan Nasional
![]() |
| Polsek Buay Madang Timur Panen Jagung, Wujud Dukungan Polri terhadap Ketahanan Pangan Nasional |
OKU Timur – detik35. Com - Kepolisian Sektor (Polsek) Buay Madang Timur, Polres OKU Timur, kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung program ketahanan pangan nasional. Melalui kegiatan Panen Jagung Kuartal III, jajaran Polsek turut berkontribusi dalam upaya memperkuat kemandirian pangan di tingkat desa.
Kegiatan panen dilaksanakan di lahan jagung milik Mustajab seluas ±1 hektare yang berlokasi di Desa Berasan Mulya, Kecamatan Buay Madang Timur, Kabupaten OKU Timur, Rabu (29/10/2025) pagi.
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Buay Madang Timur IPTU Swisspo, S.H., M.H., dan dihadiri oleh Ps. Kanit Binmas Bripka Ari Wicaksono, Ps. Kanit Provost Bripka Didi Handoko, Bhabinkamtibmas Brigadir Rusendi Ardianto, Sekretaris Desa Berasan Mulya, perangkat desa, serta para petani jagung setempat.
Kapolsek Buay Madang Timur menjelaskan, hasil panen yang diperoleh akan melalui proses pengeringan dan pembersihan sebelum dijual ke Perum BULOG.
Menurutnya, kegiatan panen ini bukan hanya agenda rutin, tetapi juga bentuk dukungan nyata Polri terhadap program nasional di sektor pertanian.
“Polri hadir tidak hanya sebagai penjaga keamanan dan ketertiban, tetapi juga sebagai mitra masyarakat dalam meningkatkan produktivitas dan kesejahteraan petani,” ujar IPTU Swisspo, S.H., M.H.
Ia menambahkan, program seperti ini merupakan wujud dari semangat Polri mendukung ketahanan pangan nasional serta pemberdayaan ekonomi masyarakat di pedesaan. Dengan keterlibatan langsung aparat kepolisian, diharapkan masyarakat semakin termotivasi untuk mengoptimalkan lahan pertanian yang dimiliki.
Kegiatan panen berlangsung aman dan lancar hingga pukul 11.30 WIB. Sinergi antara aparat kepolisian dan masyarakat diharapkan terus berlanjut, tidak hanya dalam menjaga stabilitas keamanan, tetapi juga dalam memperkuat sektor pertanian sebagai tulang punggung perekonomian nasional.(Red)

