Kapolda Kepri Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat 749 Personel Polri

Kapolda Kepri Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat 749 Personel Polri

Batam ,detik35.com - Sebanyak 749 personel Polri di lingkungan Polda Kepulauan Riau resmi menerima kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi pada periode 1 Januari 2026. Kenaikan pangkat tersebut ditandai melalui Upacara Laporan Kenaikan Pangkat yang dipimpin langsung Kapolda Kepri Irjen Pol. Asep Safrudin di Lapangan Bhayangkara Polda Kepri, Rabu (31/12/2025).

Upacara diikuti jajaran pimpinan Polda Kepri, antara lain Wakapolda Kepri Brigjen Pol. Dr. Anom Wibowo, Irwasda, Pejabat Utama Polda Kepri, serta seluruh personel yang menerima kenaikan pangkat dari satuan kerja Polda maupun satuan wilayah jajaran.

Dari total 749 personel yang naik pangkat, sebanyak 300 personel berasal dari Satker Polda Kepri, sementara 449 personel lainnya dari Satwil jajaran. Kenaikan pangkat tersebut mencakup golongan perwira, bintara, hingga tamtama sebagai bentuk penghargaan institusi atas dedikasi, loyalitas, dan kinerja yang telah ditunjukkan.

Dalam amanatnya, Kapolda Kepri menegaskan bahwa kenaikan pangkat bukan sekadar prestasi administratif, melainkan amanah dan tanggung jawab moral yang harus diwujudkan melalui peningkatan profesionalisme, integritas, serta kualitas pelayanan kepada masyarakat.

“Kenaikan pangkat harus menjadi motivasi untuk bekerja lebih baik, lebih disiplin, dan lebih bertanggung jawab dalam mendukung tugas-tugas Polri, khususnya dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat,” tegas Kapolda Kepri.

Kapolda Kepri juga mengingatkan seluruh personel agar menjadikan momentum tersebut sebagai dorongan untuk terus mengimplementasikan nilai-nilai Polri Presisi dalam setiap pelaksanaan tugas, baik di bidang penegakan hukum, pemeliharaan kamtibmas, maupun pelayanan publik.

Seluruh rangkaian upacara berlangsung aman, tertib, dan kondusif, sekaligus menjadi penutup agenda institusional Polda Kepri di penghujung tahun 2025 menjelang memasuki tahun tugas 2026.(Anas)